Kreatif. Apa yang dilakukan warga Sukorame, Mangunan, Dlingo, Bantul ini memberi inspirasi. Lahan persawahan yang berada di pinggir jalan dusun, disulap menjadi arena berswa foto alias selfie. Tak butuh waktu lama, objek wisata baru ini menjadi viral dan ramai dikunjungi wisatawan.
Wilayah Dlingo memang tengah booming. Banyak objek wisata baru di daerah ini. Warga Dlingo sekarang mereka tak lagi malu jika wilayahnya yang berada di pengunungan ini disebut sebagai “Yogya lantai dua”.
Banyak objek wisata yang hadir akibat ide kreatif dari warga setempat. Jelajah Sawah Pertanian Bowongan (JSPB) Songgo Langit di Dusun Sukorame ini salah satu bukti kreatifnya warga. Areal jelajah sawah ini tepat berada di pinggir jalan yang menghubungkan antara objek wisata hutan pinus di Mangunan dan Grojokan Lepo di Desa Dlingo. Lokasinya cukup strategis dan mudah terlihat dari piinggir jalan.